10 PTN Terbaik di Jogja Beserta Jurusan & Biaya Kuliah
Berencana kuliah di kota pelajar? Cek dulu 10 PTN (Perguruan Tinggi Negeri) yang ada di Jogja berikut ini!
—
Jogja terkenal dengan julukannya sebagai kota pelajar. Hal ini karena ada begitu banyak pusat-pusat pendidikan yang ada di Jogja. Ada banyak Perguruan Tinggi Negeri mulai dari universitas, politeknik, akademi, dan sekolah tinggi yang menyediakan jurusan sesuai minat atau kemampuanmu. Tertarik melanjutkan pendidikan di kota yang satu ini? Yuk, cek info PTN di Jogja berikut ini, lengkap dengan jurusan dan biaya pendidikannya!
1. UGM (Universitas Gajah Mada)
UGM merupakan salah satu universitas top di Indonesia. Siapa, sih yang nggak kenal sama kampus yang satu ini? Tahun ini, UGM berhasil naik 3 peringkat dibanding tahun 2022 pada Quacquarelli Symonds Asia University Ranking (QS AUR).
UGM adalah gabungan dari beberapa sekolah tinggi, yaitu Balai Perguruan Tinggi Gadjah Mada, Sekolah Tinggi Teknik, Akademi Ilmu Politik, Balai Pendidikan Ahli Hukum di Solo, dan Perguruan Tinggi Bagian Praklinis di Klaten. Nama UGM memiliki makna semangat teladan Mahapatih Gadjah Mada yang telah berhasil mempersatukan nusantara.
UGM memiliki 18 fakultas, 1 sekolah vokasi dan 91 program studi yang detailnya bisa kamu baca di sini.
Biaya Kuliah di UGM
Biaya kuliah di UGM memberlakukan sistem Uang Kuliah Tunggal (UKT) untuk semua jalur masuk. Penentuan UKT sendiri dilakukan dengan melihat kondisi ekonomi dari keluarga mahasiswa. Kisaran UKT tersebut mulai dari Rp 500.000 untuk golongan 1 hingga Rp 14.000.000 untuk golongan 8. Tapi biaya ini masih disesuaikan lagi dengan program studi yang mau kamu ambil, ya.
2. UNY (Universitas Negeri Yogyakarta)
Sebelum menjadi UNY, nama kampus ini adalah IKIP Yogyakarta yang fokus pada pendidikan keguruan dan ilmu pendidikan. IKIP didirikan pada Mei 1964, kemudian pada Agustus 1999 IKIP Yogyakarta diresmikan menjadi Universitas Negeri Yogyakarta yang sering disingkat UNY. Universitas ini sudah terakreditasi A oleh BAN-PT dan ranking 201-250 versi QS WUR Ranking 2022.
Fakultas di UNY
UNY memiliki 7 fakultas dengan program pendidikan S1, Diploma IV, S2, dan S3.
- Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP)
- Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)
- Fakultas Bahasa dan Seni (FBS)
- Fakultas Ilmu Sosial (FIS)
- Fakultas Teknik (FT)
- Fakultas Ilmu Keolahragan (FIK)
- Fakultas Ekonomi (FE)
Biaya kuliah di UNY
UNY memberlakukan biaya kuliah dengan sistem UKT yang terbagi menjadi 7 kelompok. UKT terendah sebesar 500.000 dan UKT tertinggi sebesar 6.350.000.
Untuk jalur mandiri akan dikenakan UKT kelompok 3 (minimal) dan Uang Pangkal Pengembangan Akademik yang berkisar di angka 5.000.000 sampai 20.000.000 rupiah.
Baca juga: 11 Jalur Mandiri UNY untuk Program S1 dan D4, Catat Jadwalnya!
3. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta (UPN)
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta (UPN) awalnya adalah lembaga pendidikan tinggi yang didirikan oleh pejuang kemerdekaan Indonesia dengan nama Akademi Pembangunan Nasional (APN) pada tanggal 2 Oktober 1958. Di tahun 1965, APN Veteran berubah nama menjadi Perguruan Tinggi Pembangunan Nasional (PTPN) Veteran.
Lalu melalui SK Menhankam/Pangab nomor Skep/1555/XI/1997, PTPN Veteran berubah nama menjadi Universitas Pembangunan Nasional Veteran. Pada tanggal 6 Oktober 2014, UPN Veteran Yogyakarta diresmikan oleh Dr. Susilo Bambang Yudhoyono sebagai salah satu universitas negeri di Yogya.
Program Studi di UPN Veteran Yogyakarta
UPN Yogyakarta punya 5 fakultas dengan program studi berikut ini:
- S1 Teknik Geologi
- S1 Teknik Pertambangan
- S1 Teknik Perminyakan
- S1 Teknik Lingkungan
- S1 Teknik Geofisika
- S1 Metalurgi
- S1 Teknik Geomatika
- S1 Teknik Kimia
- S1 Teknik Industri
- S1 Teknik Informatika
- D3 Teknik Kimia
- S1 Sistem Informasi
- S1 Ilmu Tanah
- S1 Agroteknologi
- S1 Agribisnis
- S1 Manajemen
- S1 Ekonomi Pembangunan
- S1 Akuntansi
- S1 Ilmu Hubungan Internasional
- S1 Ilmu Administrasi Bisnis
- S1 Ilmu Komunikasi
- S1 Hubungan Masyarakat
Biaya Kuliah UPN Veteran Yogyakarta
Karena UPN Veteran Yogyakarta sudah diremikan menjadi PTN, kampus ini mengikuti sistem UKT untuk biaya kuliah untuk jalur reguler SNBP/SNMPTN dan UTBK/SNBT. Terdapat 8 golongan UKT mulai dari 500 ribu hingga 11 juta rupiah setiap semester.
Mahasiswa jalur mandiri UPN Jogja akan dikenakan uang pangkal atau Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) sebanyak 1 kali. Jumlahnya bervariasi tergantung kemampuan ekonomi, mulai dari 5 juta sampai 125 juta rupiah.
Baca juga: 12 PTN di Jakarta Beserta Jurusan dan Biaya Kuliah, Pilih Mana?
4. UIN Sunan Kalijaga
UIN Sunan Kalijaga adalah perguruan tinggi islam negeri tertua di Indonesia. Sebelumnya universitas ini bernama Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sunan Kalijaga, lalu pada Oktober 2004 berubah nama menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga. Saat ini ada 61 program studi di UIN Sunan Kalijaga yang terdiri dari program sarjana, magister, doktor, dan program internasional.
Fakultas di UIN Sunan Kalijaga:
- Fakultas Adab dan Ilmu Budaya
- Fakultas Dakwah dan Komunikasi
- Fakultas Syariah dan Hukum
- Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan
- Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam
- Fakultas Sains dan Teknologi
- Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
Biaya Kuliah UIN Sunan Kalijaga
UIN Sunan Kalijaga menerapkan sistem UKT yang ditentukan berdasarkan kemampuan atau kondisi ekonomi mahasiswa. Sistem UKT berlaku untuk semua jalur penerimaan. Mahasiswa jalur mandiri UIN Sunan Kalijaga juga tidak perlu membayar uang pangkal.
Besaran UKT dimulai dari 400 ribu rupiah hingga 9 juta rupiah tergantung program studi yang dipilih. Khusus mahasiswa jurusan Kedokteran, UKT tertingginya berada di angka 45 juta rupiah per semester.
5. Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta
Bagi kamu yang tertarik di bidang seni dan ingin melanjutkan pendidikan ke institut seni, salah satunya adalah Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI). ISI Jogja merupakan gabungan dari 3 pendidikan seni di Indonesia, yaitu Sekolah Tinggi Seni Rupa Indonesia (STSRI), Akademi Musik Indonesia (AMI), dan Akademi Seni Tari Indonesia (ASTI).
ISI Jogja resmi berdiri pada 23 Juli 1984 melalui Keputusan Presiden RI No 39/1984 pada 30 Mei 1984. ISI Yogyakarta berhasil menjadi satu-satunya perguruan tinggi seni yang masuk dalam peringkat 51-100 dunia menurut QS World University Ranking.
Fakultas dan Jurusan ISI Jogja
Fakultas Seni Pertunjukan
- S1 Tari
- S1 Seni Karawitan
- S1 Musik
- S1 Penciptaan Musik
- S1 Pendidikan Musik
- D4 Penyajian Musik
- S1 Teater
- S1 Etnomusikologi
- S1 Seni Pedalangan
- S1 Pendidikan Seni Pertunjukan
Fakultas Seni Rupa
- S1 Seni Murni
- S1 Kriya
- D3 Batik dan Fashion
- S1 Desain Interior
- S1 Desain Komunikasi Visual
- S1 Desain Produk
- S1 Tata Kelola Seni
Fakultas Seni Media Rekam
- S1 Fotografi
- S1 Film dan Televisi
- D3 Animasi
Biaya Kuliah ISI Jogja
ISI Jogja memberlakukan program UKT bertingkat untuk seluruh jalur penerimaan, sebesar 500 ribu hingga 3,5 juta rupiah. Tapi, untuk mahasiswa yang masuk melalui Jalur Mandiri akan dikenakan SPI (Sumbangan Pengembangan Institusi) sebesar 2 juta sampai 12 juta rupiah.
6. Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Poltekkes Kemenkes Yogyakarta (POLKESYO) merupakan gabungan dari 6 akademi kesehatan yang ada di Yogyakarta dengan nama Politeknik Kesehatan Departemen Kesehatan Yogyakarta atau Poltekkes Depkes Yogyakarta.
Karena adanya perubahan nomenklatur Departemen menjadi Kementerian pada tahun 2010, maka nama Poltekkes Depkes juga berubah menjadi Poltekkes Kemenkes Yogyakarta atau yang sering disingkat Polkesyo.
Jurusan di Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
- D3 Teknologi Laboratorium Medis
- Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis
- D3 Gizi
- D4 Gizi dan Dietetika
- Profesi Dietisien
- D3 Kebidanan
- D4 Kebidanan
- Profesi Bidan
- Rekam Medis dan Informasi Kesehatan
- D3 Keperawatan
- D4 Keperawatan
- Profesi Ners
- D4 Anestesiologi
- D3 Kesehatan Gigi
- D4 Terapi Gigi
- D3 Sanitasi
- D4 Sanitasi Lingkungan
Biaya Kuliah Poltekkes Kemenkes Yogyakarta
Biaya kuliah di Polkesyo mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan PMK 55/PMK/05/2021 tentang tarif layanan BLU Poltekkes pada Kementerian Kesehatan yang ditetapkan berdasarkan zonasi kewilayahan. Biaya kuliah ditetapkan menggunakan program UKT (Uang Kuliah Tunggal) yang artinya setiap semester biayanya selalu sama tanpa uang pangkal dan praktik.
Baca juga: Jadwal Pendaftaran SIMAMA Poltekkes, Materi Ujian, Syarat, dan Biaya
7. Sekolah Tinggi Multimedia Yogyakarta
Sekolah Tinggi Multimedia Yogyakarta (MMTC) merupakan salah satu perguruan tinggi yang ada di lingkungan Kementerian Komunikasi dan Informatika. MMTC diresmikan pada tahun 1985 oleh presiden Soeharto. MMTC memiliki program studi D4 atau Sarjana Terapan dan juga program S1.
Jurusan di MMTC
- D4 Manajemen Produksi Siaran (Manaprodsi)
- D4 Manajemen Produksi Berita (Manarita)
- D4 Manajemen Teknik Studio Produksi (Matekstosi)
- D4 Animasi
- D4 Teknologi Permainan
- S1 Manajemen Informasi Komunikasi
Biaya Kuliah MMTC
Di MMTC, mahasiswa baru harus membayar Sumbangan Pengembangan Akademik (SPA) sebesar 9 juta rupiah untuk semua program studi. Di setiap semester, mahasiswa akan membayar SPP Tetap, SPP Variabel/SKS, dan Registrasi dengan total sekitar 4 juta rupiah.
Baca juga: Perbedaan Universitas, Sekolah Tinggi, Politeknik, Institut, dan Akademi
8. Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir (STTN) Yogyakarta
STTN didirikan pada 2018 dan berlokasi di Yogyakarta. Kalau kamu tertarik untuk belajar tentang nuklir, STTN adalah pilihan yang tepat karena STTN menyediakan pendidikan dan pelatihan di bidang nuklir mulai dari dasar hingga aplikasi internasional.
STTN sudah memiliki Akreditasi Laboratorium Olah Hasil Perkakasan Mikro dan Nuklir, serta Sistem Akreditasi Profitabil dan Efisien Laboratorium Pengolahan Limbah Radioaktif dan Nuklir yang diberikan oleh LAPAN (Laboratorium Profesi dan Akreditasi Penelitian).
Jurusan di STTN Yogyakarta
- Program Studi Elektronika Instrumentasi
- Program Studi Elektro Mekanika
- Program Studi Teknokimia Nuklir
Biaya Kuliah STTN Yogyakarta
Biaya kuliah STTN Yogyakarta untuk jurusan Elektronika Instrumentasi dan Elektromekanika sebesar 6,4 juta rupiah per semester. Sedangkan mahasiswa jurusan Teknokimia Nuklir dikenakan 6,3 juta rupiah. Biaya ini belum termasuk biaya SKS, ujian akhir, praktik, dan lain sebagainya.
Baca juga: 12 Sekolah Ikatan Dinas di Indonesia, Lulus Langsung Kerja!
9. Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional (STPN) Yogyakarta
Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional (STPN) merupakan Perguruan Tinggi Kedinasan yang sudah ada sejak tahun 1963. Awalnya STPN bernama Akademi Agraria yang memiliki Jurusan Agraria. Pada tahun 1987 jurusan Agraria dihapuskan dan nama Akademi Agraria berubah menjadi Akademi Pertanahan Nasional. Lalu pada 1993 Akademi Pertanahan Nasional berubah nama menjadi Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional.
Jurusan STPN Yogyakarta
- DI Pengukuran dan Pemetaan Kadastral (PPK)
- D4 Pertanahan
- Program Pendidikan Khusus PPAT
Biaya Kuliah STPN Yogyakarta
Biaya kuliah di STPN Yogyakarta berbeda setiap semesternya tergantung prodi yang dipilih. Jumlahnya berkisar di angka 3 juta sampai 8 juta rupiah. Biaya ini belum termasuk swakelola Taruna.
10. Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogyakarta
Akademi Angkatan Udara (AAU) didirikan pada tahun 1945 oleh Lembaga Pendidikan Pertama Perwira TNI AU di Maguwo, Yogyakarta. Program pendidikan AAU dilaksanakan selama 4 tahun yang terbagi menjadi 2 tahap. Pada tahun pertama, kamu akan menjalani program pendidikan integratif resimen Chandradimuka Magelang, 3 tahun berikutnya baru melaksanakan pendidikan di AAU Yogyakarta.
Jurusan AAU Yogyakarta
- Teknik Aeronautika Pertahanan
- Teknik Elektronika Pertahanan
- Teknik Manajemen Industri Pertahanan
Biaya Kuliah AAU Yogyakarta
Karena AAU merupakan sekolah ikatan dinas, semua biayanya ditanggung oleh pemerintah, jadi kamu nggak perlu khawatir soal biaya kuliah.
—
Nah, itulah 10 PTN terbaik yang ada di Jogja. Sudah tahu mau masuk yang mana? Jangan lupa atur strategi dan belajar buat masuk kampus favorit bareng Master Teacher Brain Academy, ya!
Kamu bisa coba kelas gratis via online atau datang langsung ke cabang terdekat. Psstt, Brain Academy sudah punya lebih dari 80 cabang se-Indonesia, lho!
Referensi:
Universitas Gadjah Mada [daring]. Tautan: https://arsip.ugm.ac.id/2012/07/15/sejarah-singkat-berdirinya-universitas-gadjah-mada/ (Diakses 15 Februari 2023)
Universitas Negeri Yogyakarta [daring]. Tautan: https://uny.ac.id/id/sejarah-uny (Diakses 15 Februari 2023)
Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta [daring]. Tautan: http://www.upnyk.ac.id/page/sejarah-upn (Diakses 15 Februari 2023)
Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga [daring]. Tautan: https://uin-suka.ac.id/id/page/universitas/75-biaya (Diakses 15 Februari 2023)
Institut Seni Indonesia Yogyakarta [daring]. Tautan: https://isi.ac.id/program/ (Diakses 16 Februari 2023)
Poltekkes Kemenkes Yogyakarta [daring]. Tautan: https://poltekkesjogja.ac.id/#services (Diakses 16 Februari 2023)
Sekolah Tinggi Multimedia Yogyakarta [daring]. Tautan: https://pmb.mmtc.ac.id/index.php (Diakses 16 Februari 2023)
Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir Yogyakarta [daring]. Tautan: https://sttn-batan.ac.id/ (Diakses 16 Februari 2023)
Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional [daring]. Tautan: https://stpn.ac.id/profil/sejarah# (Diakses 16 Februari 2023)
Akademi Angkatan Udara [daring] https://aau.ac.id/?page_id=1187# (Diakses 16 Februari 2023)