Kiat-Kiat Menghadapi Guru Galak di Sekolah

HEADER2-02

Artikel ini membahas tentang tips jitu menghadapi guru galak di sekolah.

Pernah gak sih kamu merasa selalu deg-degan ketika masuk pelajaran tertentu di sekolah? Entah karena pelajaran yang ngebosenin atau bahkan karena guru yang super galak.

Rasanya males banget kalau sudah bertemu dengan guru galak, seolah-olah pergerakan kamu diawasi selalu dan tidak ada ruang gerak sedikitpun bagi kamu untuk ‘bernapas’. Duh, pengen cepat-cepat selesai deh agar tidak bertemu guru itu lagi haha.

Pasti perasaan takut muncul ketika berhadapan dengan salah satu guru yang terkenal tegas dan galak di sekolah. Mau belajar dengan tenang pun susah karena sudah memikirkan kejadian negatif yang bisa saja terjadi saat belajar bersama guru galak. 

Kalau kamu sering mengalami perasaan negatif saat diajar oleh guru galak, artikel ini akan membantu kamu cara mengahadapi guru galak dan cara   melepas perasaan negatif  terhadap guru galak.

Dengan itu, kamu dapat belajar lebih tenang dan konsentrasi kamu tidak akan buyar saat belajar. Penasaran kan dengan tipsnya?

Disimak yuk! 

1. Pahami Guru 

Pahami Sifat Guru Galak

Pahami Sifat Guru (Sumber:news.okezone.com)


Banyak macam-macam guru di sekolah, begitu juga dengan sifat-sifat guru di sekolah. Cara pertama menghadapi guru galak adalah kamu harus memahami sifat, gaya mengajar setiap guru yang mengajar kamu.

Hal ini akan membuat kamu menerima bahwa tidak semua guru sama. Mungkin ada guru yang tegas jika telat masuk kelas, ada guru yang santai jika tidak mengerjakan tugas, dan ada guru yang membebaskan muridnya untuk mengobrol saat pelajaran berlangsung.

Hal tersebut harus kamu pahami, agar kamu dapat mengerti batas toleransi yang dapat dan tidak dapat dilakukan dengan guru tertentu. Termasuk memahami hal-hal yang dapat memancing emosi guru galak.

Jangan sampai hanya karena kamu tidak mengetahui batas toleransi, kamu malah mendapatkan masalah dengan guru!

Baca Juga: Bagaimana Caranya Menjadi Guru yang Baik? 

2. Ubah Cara Pandang 

Ubah Pola Pikir tentang Guru GalakUbahlah Pola Pikirmu Mengenai Guru Galak (Sumber: peopledevelopmentmagazine.com)

Jika kamu merasa takut dan selalu deg-degan bertemu dengan guru galak, yuk coba pelan-pelan ubah cara pandangmu menilai guru galak. 

Setelah memahami guru galak, kamu pasti akan mengetahui perilaku apa atau hal-hal yang dapat memancing emosi sang guru. Misalnya, karena banyak siswa yang mengobrol saat pelajaran, atau tidak ada siswa yang menjawab saat guru memberi pertanyaan. 

Nah, setelah mengetahui hal yang dapat memancing emosi guru, ubahlah cara pandangmu mengenai hal yang membuat guru marah. Misalnya, guru marah karena tidak ada yang memberikan pertanyaan di kelas. Bisa saja guru ingin mengetahui sejauh mana pemahaman kamu dan teman-teman mengenai materi yang telah disampaikan. 

Jika kamu hanya diam saja, gurumu tidak akan mengetahui materi apa saja yang masih belum kamu pahami. Bisa saja, kamu sebenarnya belum terlalu paham materi yang diajarkan namun merasa segan untuk bertanya. 

Nah, dengan mengubah cara pandang kamu terhadap guru, hal itu dapat membantumu dalam mengetahui maksud yang positif di balik perilaku tegas guru terhadap murid.

Yuk mulai ubah cara pandangmu terhadap guru galak, bisa saja perilaku bapak dan ibu guru yang terlihat menakutkan agar kamu bisa mendapatkan pembelajaran secara maksimal saat sekolah. 

3. Pahami Materi Sebelum Kelas 

Pahami Materi sebelum Masuk KelasPahami Materi yang Akan Diajarkan di Kelas (Sumber: newsday.com)

Cara ketiga, usahakan belajar lebih giat pada materi yang diajarkan oleh guru yang kamu takutkan. Tidak bermaksud membedakan, namun hal ini merupakan trick agar kamu dapat dipandang positif oleh guru. 

Kamu bisa mereview materi-materi yang kemungkinan akan dibahas oleh guru pada esok hari. Dengan begitu, saat belajar di kelas kamu akan mengetahui sedikit banyak materi yang dibahas di kelas.

Kamu juga bisa bertanya atau memberi pendapat seputar materi yang dibawakan oleh guru. Saat kamu mengambil kesempatan untuk berperilaku aktif dan positif, guru akan mengenali diri kamu sebagai murid yang baik. Hal itu dapat menambah kesan positif guru terhadap kamu.

Ketika melihat ada siswa yang aktif dan antusias, guru akan terlihat lebih bahagia dan merasa dihargai oleh muridnya. Hal ini dapat memberikan keceriaan bagi guru sehingga suasana kelas akan jauh lebih santai. 

Belajar untuk melakukan apa yang guru senangi, maka hal tersebut akan membawa dampak yang positif bagi siswa dalam proses pembelajaran di kelas.

Catatan tambahan:

-Hindari menanyakan hal yang sudah dijelaskan berulang oleh gurumu, hal tersebut akan menciptakan kesan bahwa kamu tidak menyimak pelajaran dengan baik.

-Akan jauh lebih baik jika kamu mengaplikasikan tips ini ke semua mata pelajaran, agar kamu bisa mendapatkan proses pembelajaran yang maksimal.

Baca Juga: Mengapa Siswa Malas Belajar? Inilah Penyebab Beserta Solusinya!

4. Tetap Santai dan Sopan 

Bersikap Sopan dan santai di KelasUsahakan untuk tetap Santai dan Sopan Selama di Kelas (Sumber: rri.co.id)

Cara selanjutnya, usahakan untuk tetap santai saat memulai pelajaran. Jangan memikirkan hal-hal buruk sebelum pelajaran, hal ini akan menambah kesan yang negatif dalam pikiranmu terhadap guru. 

Jangan merasa takut jika kamu tidak berbuat salah, tetap fokuskan pikiranmu dengan materi yang diajarkan oleh guru. Jika kamu santai, hal itu akan membuat kamu mudah untuk menerima materi.

Ingat, guru tidak akan menghukummu jika kamu berbuat benar. Fokus pada sesuatu yang membuatmu senang saat mengikuti pelajaran seperti belajar materi favoritmu yang akan menambah wawasan, dan hal lain yang membuat pikiran tenang.

Setelah merasa tenang, jangan lupa juga untuk selalu sopan dan menjaga sikap saat pelajaran. Bersikap tenang bukan berarti menyepelekan guru ya. Hindari melakukan hal-hal yang membuat gurumu terganggu, seperti melamun saat pelajaran, mengobrol dengan teman sebangku, dan mengejek guru.

Usahakan berlaku sopan dengan menjaga sikap kamu. Bila kamu tidak setuju dengan apa yang dibicarakan guru, lebih baik disampaikan secara langsung saat selesai kelas daripada membicarakan di belakang guru.

Usahakan tetap memberi hormat dan berperilaku sopan saat menanyakan hal tersebut pada guru. Hindari pernyataan yang dapat menyudutkan guru sehingga kamu dapat menciptakan komunikasi yang baik. 

6. Tetap Positif 

Berpikir PositifTetap Berpikir Positif saat di Kelas (Sumber: timesindonesia.co.id)

Cara terakhir menghadapi guru galak adalah tetap berpikir positif. Jalani saja hari di mana kamu bertemu dengan guru tersebut. Jangan mengeluh dan membuat seolah-olah harimu sangat berat untuk dilalui. 

Bila kamu pernah mempunyai pengalaman buruk dengan guru galak, mungkin hal ini dapat membuat dirimu trauma saat bertemu dengannya. Tapi kamu bisa usahakan untuk bangkit dan lihat sisi positifnya, jangan berlarut-larut memikirkan yang lalu-lalu.

Kamu bisa memperbaiki pengalaman burukmu dengan guru dengan mengusahakan tidak mengulangi kesalahan yang sama. Perbaiki dirimu menjadi lebih baik setiap harinya.

Jika kamu mulai berperilaku positif maka guru juga akan melupakan kesalahanmu di masa lampau. Jadi tetap berpikir positif ya jangan takut lagi!

Bila kamu mengikuti cara-cara dalam menghadapi guru galak, kamu tidak perlu takut lagi untuk belajar bersama guru. Ingat, jangan lakukan cara di atas dengan terpaksa atau berlebihan. Buatlah versi terbaik dirimu sendiri agar guru tidak curiga dengan sifat baikmu tersebut.

Setakut-takutnya kamu terhadap guru, pandang lah mereka layaknya manusia biasa yang tetap memiliki perasaan emosional. Jangan pernah memancing emosi guru dengan perilaku burukmu, tetap hormat dan sopan selalu terhadap guru.  

Pastikan juga kamu mendaftar Brain Academy Online agar kamu bisa mendapatkan materi di sekolah lebih maksimal dengan master teacher unggulan Ruangguru. Jangan takut, dijamin asik-asik deh! 

BA online - Brain Academy

Referensi: 

Jangan Stres! Ini Cara Mudah Menghadapi Guru Killer!. 5 Juli 2016. Tautan: https://www.quipper.com/id/blog/tips-trick/your-life/jangan-stres-ini-cara-mudah-menghadapi-guru-killer/ (daring). ( 28 Januari 2021).

How to Deal with a Mean Teacher. 21 Januari 2021. Tautan: https://www.wikihow.com/Deal-With-a-Mean-Teacher#:~:text=If%20you%20tell%20your%20parent,what%20the%20teacher%20is%20doing.&text=Try%20to%20avoid%20interacting%20with,make%20faces%20at%20the%20teacher. (daring). (Diakses: 28 Januari 2021). 

Sumber Gambar: 

Pahami Sifat Guru. Tautan:  https://news.okezone.com/read/2014/01/01/560/920353/guru-killer-sabar-saja (daring). (Diakses: 28 Januari 2021). 

Ubahlah Pola Pikirmu Mengenai Guru Killer. Tautan: https://peopledevelopmentmagazine.com/2019/11/11/from-manager-to-coach/ (daring). (Diakses: 28 Januari 2021). 

Pahami Materi yang Akan Diajarkan di Kelas. https://www.newsday.com/this-generation-of-kids-is-the-worst-again-alexandra-petri-1.8101017?fb_comment_id=759166727531359_851545524960145. (daring). (Diakses: 28 Januari 2021). 

Usahakan untuk tetap Santai dan Sopan di Kelas. Tautan: https://rri.co.id/1685-kolom-bicara/915292/pendidikan-dan-komoditas (daring). (Diakses: 28 Januari 2021). 

Tetap Berpikir Positif saat di Kelas. Tautan: https://www.timesindonesia.co.id/read/news/197236/begini-cara-tepat-berpikir-positif-yang-selalu-optimis (daring). (Diakses: 28 Januari 2021).

 

Elisabeth Garnistia