Tips Belajar Efektif Ala Anak IPA vs Anak IPS, Kamu yang Mana?
Selain mapelnya yang berbeda, anak IPA dan IPS juga memiliki gaya belajar tersendiri loh. Cara belajar ini membantu mereka dalam menguasai konsep dan menjawab soal-soal di ujian.
—
Di SMA, kamu akan dikelompokkan ke dalam kelas yang berbeda, yakni kelas IPA dan IPS. Pembagian kelas didasarkan dari hasil psikotes yang kamu kerjakan saat mendaftar. Pengelompokkan ini nggak menunjukkan siapa yang lebih pintar atau lebih sukses. Nyatanya, anak IPA dan IPS punya karakter tersendiri.
Biar nggak kemakan mitos, baca dulu yuk perbedaan mapel dan gaya belajar anak IPA vs IPS. Kira-kira udah sesuai belum sama kamu?
Perbedaan Anak IPA dan IPS
Jurusan IPA diutamakan bagi kamu yang gemar berhitung, berpikir logis, dan senang bereksperimen. Materi-materi pelajaran di jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) lebih membahas ilmu eksakta atau ilmu pasti. Artinya, ilmu yang dipelajari ini sifatnya konkret (nyata) yang dapat dibuktikan dengan pasti melalui berbagai percobaan atau penelitian.
Sedangkan jurusan IPS biasanya diisi oleh anak-anak yang memiliki rasa penasaran tinggi, suka tantangan, dan punya kemampuan analisis dan berpikir kritis. Materi-materi pelajaran di jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) berkaitan dengan perilaku manusia dan fenomena sosial yang terjadi di masyarakat.
Baca Juga: Gagal SNMPTN? Lakukan Hal Berikut Ini
Nah, ini dia daftar mapel wajib anak IPA dan IPS.
Selain mapel wajib, di SMA kamu akan mendapatkan mapel peminatan. Pilihannya bisa Bahasa Jepang, Mandarin, atau Perancis. Ada juga sekolah yang mengizinkan siswa mengambil peminatan di jurusan yang berbeda. Contohnya, anak IPS memilih Biologi dan anak IPA memilih Ekonomi.
Tips Belajar Efektif untuk Anak IPA
Setelah mengetahui perbedaan karakter dan mapelnya, kira-kira gaya belajar seperti apa sih yang cocok buat anak IPA? Apakah dengan menghafal rumus? Atau bikin mindmap?
Selain teori, materi pelajaran di IPA banyak menggunakan rumus dan hitung-hitungan, kamu bisa menerapkan tips belajar efektif dan efisien seperti berikut:
1. Menguasai Konsepnya
Buat anak IPA, menguasai konsep materi merupakan hal yang sangat penting. Banyak siswa yang lebih suka menghafal cara menjawab soal daripada menguasai konsep. Kalau soal nya beda, langsung panik sendiri. Nah, dengan memahami konsep dari materi yang diberikan, kamu lebih mudah dalam menjawab berbagai macam tipe soal nantinya.
2. Memperbanyak Latihan Soal
Karena materi pelajaran di IPA banyak hitung-hitungan, membaca aja nggak akan cukup. Kamu perlu banyak mengerjakan soal-soal latihan. Semakin sering mengerjakan latihan soal, semakin banyak tipe soal yang kamu kuasai. Alhasil, logika dan analisis berpikirmu juga akan semakin terasah.
Baca Juga: Awan Itu Geraknya Ke Kanan Atau Ke Kiri?
3. Membuat Rangkuman Materi
Membuat rangkuman materi dapat membantumu untuk lebih mengingat poin penting dari materi yang akan diujikan. Selain itu, kamu juga bisa membuat rangkuman yang berisi rumus-rumus disertai beberapa contoh soal untuk meningkatkan pemahaman kamu. Cari inspirasi catatan estetik dari internet biar catatan kamu nggak ngebosenin buat dibaca berulang kali.
4. Aplikasikan Rumus untuk Menyelesaikan Masalah Sehari-hari
Biar nggak enek sama rumus, kaitin aja sama aktivitas sehari-hari. Misalnya, abis belajar tentang listrik, kamu iseng hitung berapa daya listrik yang keluarga kamu gunakan di rumah selama sebulan. Atau kenapa ya petir suaranya kenceng banget? Cara ini terbilang efektif untuk membantu kamu supaya lebih paham terhadap materi, terutama konsep dari rumus itu sendiri.
Tips Belajar Efektif untuk Anak IPS
Mengingat materi-materi pelajaran IPS terkonteks pada fenomena sosial masyarakat dan humaniora, kamu bisa mengaplikasikan 4 cara belajar agar efektif dan mudah dimengerti. Ini dia!
1. Membuat Peta Konsep
Membuat peta konsep adalah sebuah cara belajar yang mengikuti cara kerja otak. Dengan membuat peta konsep, kita bisa mengurutkan alur belajar, mulai dari topik utama, kemudian subtopik, sampai yang paling detail dan rinci. Tanpa harus menghafal, kamu akan dengan mudah memahami keseluruhan materi beserta detail-detailnya.
2. Perbanyak Membaca & Update Informasi
Mapel di jurusan IPS banyak berhubungan dengan realitas kehidupan manusia, sehigga menuntut kamu memiliki pengetahuan yang luas tentang apa yang terjadi di sekitarnya. Untuk itu, banyak membaca adalah cara belajar yang harus dilakukan anak IPS. Selain membaca, kamu bisa dapetin informasi lewat podcast, thread Twitter, atau film. Tapi jangan lupa untuk selalu menyaring informasinya, ya.
Baca Juga: Perang Tersingkat di Dunia, Cuma Setengah Jam!
3. Perdalam Materi Pelajaran yang Relevan dengan Kehidupan
Fokuslah pada materi-materi yang berhubungan dengan apa yang kamu alami pada kehidupan sehari-hari. Dengan metode ini, kamu bakal menemukan relevansi antar mata pelajaran. Contohnya, tragedi gempa bumi. Gempa bumi dapat kamu pelajari di Geografi, kemudian gempa bumi berakibat pada kerugian, dari sini kamu bisa belajar tentang ekonominya. Lalu, apa yang dibutuhkan oleh korban, bisa kamu pahami melalui pelajaran Sosiologi, bahkan Sejarah.
4. Membuat Kelompok Diskusi
Kelompok diskusi adalah sarana belajar yang tepat untuk mempercepat dan memperdalam pemahaman kamu terhadap materi pelajaran. Semakin banyak kepala, semakin banyak pula ide dan sudut pandang baru dalam memahami materi-materi yang diajarkan di sekolah. Namun, jangan melupakan satu hal, setiap kali selesai belajar, buatlah rangkuman dari hasil diskusi yang dilakukan bersama kelompok.
—
Tips dan gaya belajar tadi membantu kamu untuk memahami materi lebih cepat di masa pandemi seperti sekarang. Nah, kalau butuh bantuan belajar, coba deh daftar Brain Academy Online. Ada live class, modul belajar, tryout selama setahun, dan banyak fasilitas lainnya!